Maurice Svay menjelaskan cara mendeteksi pola wajah pada sebuah gambar (image) dengan menggunakan PHP. Dia sudah menyediakan sebuah class dalam PHP yang dapat membantu membuat aplikasi pendeteksi pola wajah dalam sebuah file image yang bisa di-download pada : https://github.com/mauricesvay/php-facedetection/
Download file ZIP yang disediakan dengan cara meng-klik tombol “Download ZIP”. Lakukan ekstraksi pada file ZIP tersebut. Pada file-file yang telah diekstraksi tersebut terdapat beberapa file penting antara lain: FaceDetector.php, detection.dat dan index.php. Pada file index.php berisi script sebagai berikut:
include "FaceDetector.php"; $detector = new svay\FaceDetector('detection.dat'); $detector->faceDetect('lena512color.jpg'); $detector->toJpeg();
Kita bisa merubah file yang akan dideteksi pola wajah pada bagian: $detector->faceDetect('lena512color.jpg');
Gantilah file “lena512color.jpg” dengan file lain dan jangan lupa file gambar yang Anda tentukan tersebut sudah berada pada folder yang sama.
Selamat mencoba dan bereksperimen
Wahh baru tau ada blogger kendari yg aktif n keren sepeti mas ini . Nice share om
ReplyDeleteWahh baru tau ada blogger kendari yg aktif n keren sepeti mas ini . Nice share om
ReplyDelete